Senin, 17 Oktober 2016

Perangkat Pengembangan Aplikasi

Terdapat beberapa perangkat yang digunakan dalam pengembangan aplikasi Android, seperti JDK, IDE, Server, SDK, ADT, dan sebagainya. Namun dalam pembahasan kali ini, saya akan mengenalkan apa itu JDK, IDE, ADT, SDK, dan XAMPP dalam perangkat pengembangan aplikasi berbasis Android.


JDK (Java Development Kit)

Untuk berkomunikasi dengan komputer menggunakan bahasa Java, kita membutuhkan JDK (Java Development Kit) seperti yang telah di kembangkan dengan baik oleh Sun Microsystem, Inc. (Nugroho, 2008: 12). Hal ini dikarenakan komputer merupakan sebuah benda (baca; hardware) yang memerlukan sarana tertentu mengkomunikasikan suatu perintah kepada sistemnya. Sehingga komputer memerlukan suatu program/ perangkat lunak (baca; software) yang memungkinkan brainware dapat berkomunikasi dengannya. 

Java SDK dapat di unduh dari situs resmi Oracle dengan alamat: http://www.oracle.com/technetwork/java/javase/downloads /index.html.


IDE (Integreted Development Environment) Eclipse 

Selain JDK, brainware juga memerlukan IDE (Integreted Development Environment) agar dapat memberikan dan/atau memperlihatkan pesan-pesan yang diberikan komputer. Eclipse merupakan salah satu perangkat lunak untuk pengolahan bahasa Java yang telah didukung oleh ADT dan Google Inc. 

IDE Eclips ini dapat diunduh dari situs resmi Eclipse dengan alamat http://www.eclipse.org/downloads/


ADT (Adroid Development Tools) 

ADT adalah plugin Android untuk Eclips IDE. Plugin ini dirancang untuk memberikan lingkungan yang terintegrasi dalam mengembangkan aplikasi Android dengan menggunakan Eclips, sehingga memungkinkan untuk dapat membuat proyek Android baru dengan cepat, mengembangkan antarmuka grafis dengan mudah, dan men-debug aplikasi dengan sangat cepat, serta mempermudah dalam membuat paket aplikasi (atau APK) untuk didistribusikan kepada pengguna. Sehingga dapat dikatakan pula, ADT menjadi media penghubung antara IDE Eclips dengan Android SDK sehingga programer dapat membuat project yang berbasis Android. 

Untuk menginstal ADT, komputer harus sudah terinstal JDK, Eclips, dan Android SDK dengan versi yang sesuai. Cara penginstalan dapat dilakukan dengan menggunakan koneksi internet (online) atau menggunakan file jar (offline). 


Android SDK (Software Development Kit) 

Android SDK adalah alat atau tools yang digunakan untuk membuat aplikasi platform Android menggunakan bahasa pemograman Java. Instalasi software ini sebenarnya bukan seperti menginstal perangkat lunak biasanya, melainkan hanya mengopi ke suatu folder yang nantinya akan digunakan untuk menghubungkannya dengan editor Java. 

Isi folder tersebut dapat diunduh dari situs resmi Developer Android dengan alamat http://developer.android.com/sdk/index.html


XAMPP 

XAMPP merupakan salah satu jenis dari web server. Dimana, XAMPP adalah software triad yang berisi software Apache, PHP, dan MySQL dalam sekali instalasi. Paket software ini bersifat gratis, sehingga dapat di download dan mempergunakannya tanpa dipungut biaya. Paket XAMPP dapat diunduh di website resminya pada www.apache.org.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jangan lupa beri komentar dan join blognya yaa :)